Popular Posts

Monday, November 5, 2018

Bukti Fisik Akreditasi SD/MI 2017 Standar Penilaian

Assalamualaikum Bapak/Ibu guru sekalian. Kembali lagi kita pada bukti fisik akreditasi SD/MI
Standar yang ke 8 yaitu Standar Penilaian. Pada Standar ini saya tidak menyertakan instrumen
yang Bapak/Ibu juga telah memilikinya. Instrumen Standar Penilaian dimulai dari nomor 107 sampai instrumen terakhir, yaitu nomor 119. Sekolah bisa menyiapkan 1 boxfile untuk beberapa instrumen dan diberi label sesuai dengan instrumen. bentuk label boxfile berdasarkan kreatifitas sekolah masing-masing. Mari kita langsung saja ke bukti fisik no. 107

Bukti Fisik No. 107 Sekolah menyiapkan alat-alat tes yang digunakan seluruh guru mulai dari (1) Pubrik Penilaian. Rubrik penilaian ini dapat dilihat di RPP para guru kemudian di print out semua rubrik yang ada dari semua guru kurtilas dan dikumpulkan berdasar guru tersebut masing-masing. Apabila terdapat 4 orang guru kurtilas maka hasil pengumpulan rubriknya ada 4 bendel pula. (2)Soal-soal Ulangan Harian, Soal-soal ulangan harian para guru kurtilas maupun guru-guru KTSP dikumpulkan dan dibendel per guru sama seperti rubrik penialaian. Begitu juga (3)Soal-soal Ulangan Akhir Semester/UKK baik guru-guru kurtilas maupun guru-guru KTSP. (4)Portofolio. Portofolio yang dimaksud adalah portofolio hasil karya siswa-siswi Bapak/Ibu Guru, dikumpulkan sebagian saja sebagai perwakilan bahwa siswa memiliki portofolio karya mereka sendiri. (5) Hasil ulangan yang dikembalikan ke siswa. Apabila tidak semua siswa masih menyimpannya maka sebagian saja atau yang masih disimpan siswa saja disajikan ke dalam kumpulan bukti fisik no. 17 ini. Apabila semua bukti fisik ini telah terkumpul maka dapat dimasukkan ke dalam boxfile yang bapak ibu telah siapkan dan telah diberi label pastinya. 

Bukti Fisik No. 108. Sekolah menyiapkan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) semua kelas yang terdiri dari semua mata pelajaran pada setiap kelasnya. Apabila terdapat kelas paralel maka cukup satu perwakilan saja. Dengan arti lain KKM hanya meliputi 6 kelas saja, yaitu kelas 1 sampai dengan kelas 6. KKM yang baik terdapat didalamnya nilai kompleksitas, nilai intake siswa, daya dukung, dan rata-rata. Apabila telah terkumpul KKM dari semua kelas dapat disajikan dalam 1 boxfile yg tentunya sudah diberi label boxnya. 

Bukti Fisik No. 109. Sekolah menyiapkan buku nilai semua guru, baik itu buku nilai guru-guru kurtilas maupun KTSP. Apabila buku nilai telah disajikan pada instrumen lain sebelumnya maka gandakan saja dengan mengcopynya. Sajikanlah buku-buku nilai yg sudah terkumpul dalam 1 boxfile yang sudah tentunya diberi label. 

Bukti Fisik No. 110. Sekolah menyiapkan (1) Buku analisis semua guru (bukan kelas). Apabila sekolah memiliki 10 orang guru maka buku analisis penilaian haruslah terkumpul 10 buah. (2) Laporan nilai semua guru. Setelah melaksanakan UTS, UAS, UKK, maupun PTS, PAS guru-guru melaporkannya ke sekolah (kepala sekolah). Hasil laporan semua guru inilah yang menjadi bukti fisik no 110. Apabila telah terkumpul dari poin 1 dan 2 sajikanlah dalam 1 boxfile tersendiri. Berilah label pada boxfile tersebut sesuai dengan nomor instrumen 110.

Bukti Fisik No. 111. Sekolah menyiapkan (1) RPP guru yang memuat pembelajaran sikap spiritual maupun sosial. Diantara semua RPP yang telah terkumpul dari semua guru carilah 1 RPP saja yang didalamnya terdapat pembelajaran sikap spiritual maupun sosial (tidak usah banyak). (2)Kisi-kisi dan soal tes penilaian sikap
3. Tugas praktik, portofolio, proyek penilaian sikap
4. pedoman penskoran penilaian sikap

Bukti Fisik No. 112





No comments:

Post a Comment